Jumat, 09 April 2010
Mistar
Kuliah siang ini adalah kuliah yang menarik, karena pengajarnya adalah salah satu dosen favorit saya. Beliau adalah seorang profesor, berpenampilan sederhana dan kata - katanya sering menyentil murid - muridnya.
" Apakah kalian tahu apakah artinya "Master" ?," kata sang profesor. Pertanyaan yang begitu menggelitik, terutama bagi kami yang katanya calon master. Tak seorangpun dari kami menjawab, mungkin karena takut salah."Master itu berasal dari bahasa Belanda " Mistar" yang berarti penggaris (bener nih prof?). Sambil mengelap mukanya sang profesor meneruskan. "Kalau kalian nanti menjadi master, kalian harus memposisikan diri kalian seperti penggaris". Maksudnya ?. " Seorang master harus bisa menggaris lurus antara perkataan,hati, dan perbuatan, kalau kalian tidak bisa maka jangan menjadi master !".
Glek ! saya terhenyak. dalam sekali kata - kata profesor ini.
"Menjadi master bukan sekedar gelar, menjadi master menuntut kalian menjadi contoh di masyarakat !". Kata sang profesor
Kata - katanya bak palu godam menghantam saya.
Special thanks to : Prof DR. Apollo Daito
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar